Skip to main content

Review Aplikasi Cashback Pertama di Indonesia "Snapcart"

 

Logo Snapcart © 2015 Snapcart

Apa Untung Snapcart kasih uang ke pengirim struck ?

Inovasi dan kemampuan melihat peluang bisnis melahirkan Snapcart, aplikasi pemberi cashback pertama di Indonesia, bahkan di Asia Tenggara. Namun, apa yang menjadi alasan bagi perusahaan itu rela memberi cashback ke pengguna dengan hanya mengirimkan struk belanja?

Snapcart mengaku membangun sebuah solusi yang mengumpulkan dan menganalisis data mentah dari struk belanja dan mengubahnya menjadi informasi yang bisa ditindak lanjuti. Ini kemudian diagregat jadi wawasan bagi brand secara real-time, baik itu 50 atau 50 ribu struk belanja.

Laith Abu Rajty, Co-Founder dan CTO Snapcart menyebutkan perusahaannya berusaha menyediakan ekosistem dari banyak format struk belanja. Kumpulan struk itu membantu Snapcart dan kliennya memahami konsumer dan perilakunya, hal ini sebelumnya dianggap sesuatu yang tidak mungkin dilakukan.

“Ini merupakan tantangan teknologi yang kompleks. Kami membangun sebuah ekosistem ribuan format struk belanja dimana AI (artificial intelligence) dan Big Data merupakan komponen kunci. Ini memberikan kami kemampuan untuk memahami konsumer dan perilaku mereka dari informasi kolektif,” kata Laith.

Kemampuan mengolah data faktual yang dihadirkan Snapcart diklaim membantu perusahaan yang bergerak di bidang FMCG (fast-moving consumer goods). Platform yang disediakan Snapcart bakalan membantu brand FMCG mengefisienkan biaya marketing di toko dan iklan offline demi meningkatkan penjualan mereka.

Metode aplikasi untuk promosi diakui brand besar seperti Nestle dan L’Oreal dapat membantu mereka membangun hubungan lebih kuat dengan konsumen pembeli dengan lebih memahami perilaku belanjanya. Informasi dan data yang dihasilkan kiriman struk pelanggan yang diolah Snapcart lewat sistem mereka.

“Snapcart dapat membantu perusahaan FMCG bisa lebih optimal dalam langkah marketing supaya lebih dekat dengan pelanggan. Data yang kami ungkap ke klien itu bukan data personal tapi data akumulatif, jadi kebiasaan belanja tiap pengguna kami tetap aman,” jelas Reynazran Royono, Founder dan CEO Snapcart di Jakarta.

Aplikasi ini memberikan uang cashback secara tunai melalui transfer ke rekening bank. Pengguna yang ingin mencairkan dana cashback dari Snapcart yang dimilikinya bisa meminta transfer langsung apabila akun mereka telah mendapat akumulasi dana minimal Rp 53.000. dan ada potongan Rp 3.000 untuk biaya admin.

Alamat Kantor Snapcart : Epiwalk 2nd Floor, Kawasan Rasuna Epicentrum, JL. HR. Rasuna Said, RT.02/RW.05, Karet Kuning, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta kode Pos 12940.

Silakan unduh Snapcart di link berikut jika ingin mencobanya.

Comments

  1. Kalian bisa coba. Lumayan dari pada struck belanja kalian diangurin mending dijadikan uang iyakan.

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Hak Kebebasan Udara (freedom of the air)

Hak Kebebasan Udara (freedom of the air) Hak kebebasan udara merupakan salah satu dari manfaat hubungn bilateral atau multilateral antar negara, dalam dunia penerbangan hak kebebasan udara sangtlah berguna sekali, karena dengan adanya kebebasan udara maka jarak tempuh atau rute dari suatu jalur penerbangan dapat diperpendek. Selain itu, pasaran dari suatu maskapai dapat semakin luas, tidak hanya tingkat domistik, namun juga lintas negara. Adapun kebebasan udara yang telah ada antara lain : 1.      Kebebasan pertama : hak suatu penerbangan baik berjadwal ataupun tidak berjadwal, untuk melintas wilayah udara negara lain tanpa mendarat / landing. Contoh : penerbangan dari singapura menuju sydney dengamn melintasi atau melewati Indonesia. 2.      kebebasan kedua : hak sutau penerbangan baik berjadwal atau tidak berjadwal, untuk melintas wilayah udara negara lain dengan keadaan tertentu sehingga penerbangan tersebut dapat mendarat / lan...

Cara Mengganti Url Address Blog di Blogger / Blogspot untuk Pemula

  illustrasi gambar oleh:  Zakaria Kali ini kita akan  belajar  mengenai cara mengganti alamat blog anda dengan mudah. Ketika anda  membuat blog , anda disuruh untuk memasukkan alamat blog. Alamat blog ini digunakan sebagai “identitas” blog anda, jadi ketika ada orang yang ingin mengunjungi blog anda langsung dari browser (bukan dari pencarian google), terlebih dahulu mereka harus memasukkan alamat blog anda pada address bar browser yang mereka gunakan. Namun, di kemudian hari anda ingin mengganti alamat blog anda , entah itu karena ada kesalahan penamaan, alamat blog terlalu panjang dan lain sebagainya. Namun tenang saja, anda dapat menggantinya dengan mudah melalui artikel dibawah ini: 1. Login ke dasboard blogger anda. Selanjutnya pilih  Setelan . 2. Pada menu pengaturan  Dasar , klik  Edit  untuk mengganti alamat blog anda. 3. Masukkan alamat blog baru yang anda inginkan. Pastikan alamat blog yang anda masukkan tersedia, jika tidak, anda ...

Perbedaan lensa USM dengan IS dan STM ?

Perbedaan lensa USM dengan IS dan STM lensa USM ?  USM dan IS adalah fitur yang sama-sama ditawarkan oleh lensa canon. Kedua fitur tersebut benar-benar berbeda fungsi antara satu dan lainnya, sehingga tidak bisa dibandingkan. persamaan dari kedua fitur tersebut hanyalah sama sama berharga lebih mahal dari lensa standar. Anda dapat memiliki salah satu atau keduanya pada focal length yang sama, karena mereka bekerja dengan cara yang sangat berbeda. USM atau Ultra Sonic Motor bekerja pada mekanisme autofokus sementara IS(Image Stabilization) bertugas untuk meredam efek akibat goyangan tangan dengan jalan menggerakkan elemen didalam lensa. Fungsi lensa USM lebih kepada auto fokus yang lebih cepat yang sangat berguna untuk mengabadikan subjek yang bergerak cepat. Beberapa kelebihan lensa USM dibanding lensa motor normal adalah auto fokus yang lebih cepat serta tidak berisik. Di lain sisi fungsi lensa IS(Image Stabilization) adalah mengurangi blur yang diakibatkan oleh perger...